Langsung ke konten utama

Kenali Gejala dan Penyebab Hipertensi Okular, Serta Pengobatannya

Dunia889 - Hipertensi okular adalah kondisi di mana tekanan di dalam bola mata lebih tinggi daripada tekanan normalnya. Jika tidak diatasi dengan tepat, penderita hipertensi okular berisiko mengalami glaukoma dan kehilangan penglihatan.

Cara Menurunkan Tekanan Bola Mata Yang Tinggi D...

Hipertensi okular terjadi akibat gangguan pada sistem aliran cairan mata yang menyebabkan cairan menumpuk di dalam mata dan meningkatkan tekanan mata. Meski proses terjadinya sama, hipertensi okular berbeda dengan glaukoma. Namun, kondisi ini memang akan meningkatkan risiko terjadinya glaukoma.

Hipertensi okular tidak sampai menyebabkan kerusakan saraf optik dan penderita pun tidak mengalami tanda-tanda kehilangan penglihatan seperti pada glaukoma. Pada sebagian besar penderita, hipertensi okular malah tidak memunculkan gejala sama sekali, sehingga kondisi ini sering kali tidak disadari.

Penyebab Hipertensi Okular
Mata memiliki cairan mata bernama aqueous humour yang berperan penting dalam kesehatan mata. Cairan ini berfungsi dalam memasok nutrisi, seperti vitamin, protein, glukosa, dan asam amino, yang dibutuhkan mata, menjaga bentuk dan ukuran mata, serta menjaga tekanan mata.

Normalnya, cairan mata ini terus diproduksi dan dikeluarkan dari mata dalam jumlah yang seimbang, sehingga tekanan mata selalu dalam batas normal. Namun, jika pengeluaran cairan terganggu dan cairan tertahan di dalam bola mata, dapat terjadi peningkatan tekanan di dalam mata yang disebut hipertensi okular.

Setiap orang bisa mengalami hipertensi okular, tetapi risiko terjadinya kondisi ini bisa meningkat jika seseorang:


  • Memiliki riwayat keluarga dengan hipertensi okular dan glaucoma
  • Menderita diabetes atau tekanan darah tinggi
  • Berusia di atas 40 tahun
  • Memiliki riwayat penyakit mata, seperti rabun jauh yang sudah parah
  • Menggunakan obat kortikosteroid jangka panjang
  • Pernah mengalami cedera mata atau operasi
  • Pengobatan Hipertensi Okular
  • Tujuan dari pengobatan hipertensi okular adalah untuk menurunkan tekanan yang tinggi di dalam bola mata, serta mencegah terjadinya glaukoma dan kerusakan pada saraf optik.


Umumnya, dokter akan memberikan obat tetes mata untuk mengatasi hipertensi okular. Anda perlu menggunakan obat sesuai anjuran dokter, agar obat dapat berkerja dengan optimal. Pada beberapa kasus, dokter juga mungkin akan menggunakan laser atau melakukan operasi untuk menurunkan tekanan dalam bola mata.

Jika tekanan dalam bola mata hanya sedikit di atas normal, dokter mungkin tidak akan segera melakukan pengobatan, melainkan hanya melakukan pemantauan tekanan mata secara berkala.

Hipertensi okular sering kali tidak bisa dihindari. Namun, jika ditemukan dan diobati secara dini, hipertensi okular dapat diatasi sebelum berkembang menjadi glaukoma.

Oleh karena itu, jika Anda memiliki faktor risiko untuk menderita hipertensi okular atau riwayat glaukoma di dalam keluarga, lakukanlah pemeriksaan mata secara rutin ke dokter meskipun Anda tidak merasakan gejala apa pun.

Postingan populer dari blog ini

Dianggap Mitos,5 Fakta tentang Seks Ini Terbukti Benar, Lho!

Dunia889 - Dunia dipenuhi oleh kepercayaan yang tak jelas kebenarannya,  mitos, atau urband legend. Kadang bisa menakutkan, misterius, lucu, dan tak jarang menyesatkan. Karena dianggap sebagai mitos, tentu saja banyak orang yang tidak percaya karena kebenarannya tidak jelas. Namun, nyatanya ada beberapa mitos, termasuk mitos tentang seks, justru terbukti benar! Berikut ini adalah yang awalnya merupakan mitos, tetapi telah dibenarkan oleh sains! 1. Fenomena gancet Fenomena gancet, atau juga disebut penis captivus, adalah sebuah keadaan ketika penis terjebak di dalam vagina ketika sedang berhubungan seks. Dilansir Science Direct, fenomena ini hanya bertahan selama beberapa detik saja, meski dalam beberapa kasus langka bisa terjadi selama beberapa menit atau bahkan berjam-jam. Sampai saat ini, belum ada penjelasan ilmiah yang pasti untuk menjelaskan bagaimana kondisi tersebut bisa terjadi. Beberapa ahli menganggap kalau fenomena tersebut diakibatkan oleh kepanika

Wajib Dicatat yah Bunda,Makanan Sehat untuk Ibu Hamil Muda

Dunia889  -  Pada tiga bulan pertama kehamilan (trimester awal), ibu hamil rentan mengalami keguguran. Oleh karena itu, diwajibkan untuk menjaga kesehatan tubuh. Salah satu caranya adalah dengan mengonsumsi makanan sehat untuk ibu hamil muda. Makanan yang Anda konsumsi tiap harinya saat hamil muda haruslah kaya akan berbagai nutrisi. Makanan ini tidak hanya baik untuk Anda, tapi bermanfaat pula bagi perkembangan janin dalam kandungan. Beragam Makanan Sehat untuk Ibu Hamil Muda Berikut adalah beberapa jenis makanan sehat yang baik untuk Anda konsumsi selagi hamil muda: 1. Sumber asam folat Selama masa ini, Anda dianjurkan untuk mengonsumsi makanan yang mengandung asam folat. Zat ini bisa mencegah cacat tabung saraf seperti spina bifida, dan mengurangi risiko keguguran serta kelahiran prematur.  Folat, yaitu bentuk alami dari asam folat dapat Anda temui pada makanan seperti kacang merah, bayam, sawi, selada, brokoli, wortel, asparagus, kacang polong, jagung, kacang

Cara Diet Rendah Garam yang Aman dan Tepat

Dunia889 - Garam atau sodium memiliki banyak manfaat untuk tubuh. Tetapi jika terlalu banyak, garam bisa menyebabkan gangguan kesehatan. Oleh karena itu, penting untuk menerapkan diet rendah garam yang aman agar kadar sodium di dalam tubuh tidak terlalu rendah. Asupan garam yang terlalu tinggi berisiko menyebabkan hipertensi, yang kemudian dapat mengakibatkan gangguan jantung dan stroke. Dengan menjalankan diet rendah garam, Anda bisa mengurangi risiko terjadinya berbagai penyakit tersebut. Namun, kekurangan garam juga tidak baik. Itulah sebabnya, diet rendah garam perlu dilakukan dengan benar. Beragam Tips Diet Rendah Garam   Jumlah maksimal asupan sodium untuk orang dewasa, adalah 2,4 gram per hari. Jumlah ini setara dengan satu sendok teh garam. Sedangkan pada anak usia 4-10 tahun, jumlah maksimal asupan sodium per hari adalah sekitar 1-2 gram. Agar kadar garam dalam tubuh Anda tetap terkontrol, tips diet rendah garam yang aman berikut ini bisa Anda terapkan: